Friday, January 29, 2016

Amazing Kebumen 4 - Pantai Menganti

Pantai-pantai di Kebumen emang kece-kece banget loh guys. Salah satunya ini nih  guys, Pantai Menganti .Di mana letaknya ?

Begini aja gampangnya.Kalian ngikutin perjalanan gw kan dari Amazing Kebumen 1 ?
Kalo dari pantai Karangbolong - Pantai Pasir - Pantai Lampon - Karang Penganten - Surmanis - Pantai Pecaron - Karang Bata - Menganti - Karang Agung - Logending.
Pantai Menganti berada di desa Karangdhuwur, Kecamatan Ayah, Kabupaten Kebumen. Kalo diitung-itung gw udah ke sana 2x .Iya baru 2x .

Awalnya pantai ini hanya merupakan pantai nelayan, tempat nelayan melabuhkan kapal setelah mencari ikan di laut selatan. Tapi thn 2011 masyarakat setempat membuka tempat ini untuk wisata. Yang waktu itu harga tiketnya hanya Rp 2000 saja.
Lama kelamaan pantai ini begitu populer di media sosial. Dan makin banyak yang berkunjung ke pantai ini. Sama seperti pantai lainnya di kebumen .Untuk menuju ke sana kita harus melalui tanjakan dan turunan yang ekstrem. Gw kembali ngingetin kalian sebelum kesini alangkah baiknya mengecek kondisi kendaraan kalian.
Untuk kondisi jalan sekarang sudah jauh lebih baik. Sudah dilakukan pelebaran jalan. Tapi memang dibeberapa tempat masih terkendala lahan milik perhutani.
Untuk mencapai lokasi pantai Menganti kalian akan disuguhi pemandangan yang spektakuler, indahnya perbukitan yang sangat memanjakan mata. Lokasi ini memang masih dalam jalur pegunungan karst ( kapur ) Gombong .Jadi ngga heran kalo pantai-pantai dsini di kelilingi perbukitan yang keren bingitz. Trus banyak juga untuk lokasi Goa -goanya.

Nah buat sejarah Menganti sendiri ada di dalam sebuah kitab kuno bernama " Babad Tanah Jawi " karangan Kresna Dahana. Cek videonya ya guys. Dibawakan oleh Ki Dalang Sapon Karjono .Sekaligus menepis sejarah Menganti yang sebelumnya menceritakan tentang penantian seorang prajurit yang menanti kekasih hatinya yg tak kunjung datang.

( Upload by:  Kebumen Memotret )


Nah.. kalo udah denger suara ombak berarti lokasinya udah deket guys. Nepi dulu bentar coba cari spot buat ambil foto pemandangan dari atas.
Untuk harga tiket masuknya Rp 10.000 .Untuk ijin nge-camp kalian cuma bayar tambahan Rp 5.000 aja.

Kalo kalian bawa kendaraan, kalian bisa parkir di depan TPI .
Dari tempat parkir kalian lanjut aja jalan ke arah timur, naik ke atas bukit buat ngliat mercusuar. Apalagi viewnya keren banget kalo dari atas.
Yaa.Di atas emang ada satu mercusuar buatan Belanda sebagai tanda kalo perairan di sana  tuh cukup dangkal & berkarang.

Diatas juga terdapat saung-saung yang bisa kalian sewa Rp 10.000 sepuasnya. Kalo kalian ke sini sore hari, pas banget guys. Biar mataharinya ngga terlalu nyengat, sambil nikmatin semilir angin. Uhh dahsyat men.










Turun sedikit kalian bisa nemuin spot dengan karang-karang yang spektakuler khas pantai selatan .Tapi perlu diinget juga ada beberapa tempat yg nggak boleh di lewati, demi alasan keamanan.

Lanjut ke pantainya yukk...
Pantai menganti ini ngga seperti pantai lainnya yang ada dikebumen yang kebanyakan berpasir hitam /coklat. Untuk menganti ini mungkin satu-satunya yang berpasir putih.

Oiya buat menuju ke Pantai Menganti kalian juga bisa sewa pick up.



Photo by:  Agoes Al Kabavi 

Kalo ada yang berminat buat sewa bisa langsung mengontak kades Karangdhuwur Bpk.Basir ( 0813 2949 3236 )

Tidak jauh dari Pantai Menganti ada objek baru lagi loh guys. Namanya Sawangan Adventure. Ada air terjun & goa juga. Sesuai namanya kalian di sini bisa mencoba rappling & flying fox. Karena gw beluk kesana jadi belum bisa bikin review. Hihihi..

1 comment: